Berbagai kandungan air putih yang alami menjadikannya minuman terbaik untuk mendukung kesehatan tubuh secara menyeluruh. Tanpa tambahan bahan kimia ataupun gula, air putih bisa membantu menjaga fungsi tubuh agar tetap seimbang. Konsumsi minimal 2 liter atau 8 gelas sehari bisa menunjang kerja organ penting secara optimal. Penasaran dengan apa saja kandungannya? Yuk, cari tahu di sini!
Kandungan Air Putih dan Manfaatnya
Berikut ini adalah berbagai kandungan yang ada di dalam air putih atau mineral, sehingga membantu mendukung fungsi organ tubuh.
1. Kalsium
Kalsium yang dikenal sebagai kandungan utama susu, ternyata juga terkandung dalam air putih. Manfaat utama kalsium sendiri yaitu untuk menyehatkan dan menguatkan tulang. Saat jaringan tulang mulai rusak, kandungan mineral inilah yang akan memberikan deposit pembentukan tulang baru. Sebaliknya, kekurangan kalsium membuat tulang menjadi lemah dan mudah rapuh.
2. Kalium
Kalium memiliki peran yang sama pentingnya untuk tulang. Kandungan mineral satu ini melengkapi fungsi kalsium dalam menguatkan dan mencegah kerapuhan pada tulang atau osteoporosis. Selain itu, kalium juga berguna untuk menstabilkan tekanan darah, sehingga meminimalisir risiko penyakit kardiovaskular.
3. Magnesium
Salah satu kandungan air putih yang sangat penting adalah magnesium. Kandungan ini berperan mendukung lebih dari 300 enzim yang bekerja di dalam tubuh Anda. Selain itu, magnesium bermanfaat untuk mendukung kerja sistem saraf dan otot, meningkatkan imunitas, hingga meregulasi tekanan darah. Mencukupi kebutuhan magnesium setiap hari lewat air putih dan asupan lain juga membantu menurunkan risiko penyakit kardiovaskular.
4. Natrium
Natrium termasuk mineral yang dibutuhkan tubuh karena mampu menjaga fungsi otot dan sistem saraf. Sementara, asupan natrium melalui air mineral juga bisa menstabilkan kadar air tubuh. Saat cuaca panas, mengonsumsi air putih dengan kandungan natrium bisa mengurangi kehilangan cairan tubuh. Jadi, Anda bisa terhindar dari masalah dehidrasi.
5. Selenium
Peran utama selenium untuk tubuh yaitu bersifat antioksidan dan mengelola metabolisme tubuh. Antioksidan sangat penting untuk menangkal bahaya paparan radikal bebas yang sering tubuh alami. Selain manfaat tersebut, selenium juga berperan menurunkan risiko penyakit jantung dengan mengurangi peradangan dan kerusakan pada jaringan tubuh.
6. Zink
Zink atau zinc adalah mineral yang penting dalam pembentukan DNA dan protein, serta berperan dalam menjalankan fungsi 300 enzim dalam tubuh. Mulai dari enzim yang membantu metabolisme, fungsi saraf, pencernaan, dan lain sebagainya. Zink bersama-sama dengan selenium juga berperan dalam mendukung kesehatan saraf otak dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.
7. Silika
Kandungan terakhir adalah silika, yang fungsinya membantu menjaga keutuhan dan kinerja jaringan pembuluh darah. Dengan begitu, Anda bisa terhindar dari masalah aterosklerosis. Selain itu, silika juga bermanfaat untuk menyehatkan tulang dan jaringan.
Pristine8.6+ untuk Minuman Terbaik Anda!
Ada tiga jenis air putih, yaitu air putih biasa, air mineral, dan juga air pH tinggi atau alkali. Pristine8.6+ adalah air alkali yang mengandung pH tinggi yaitu lebih dari 8.6. Air dengan pH tinggi adalah jenis air yang baik untuk tubuh karena membantu menetralkan asam, sehingga meminimalisir masalah kesehatan akibat kelebihan asam, seperti asam lambung, GERD, dan lain-lain.
Pristine8.6+ menggunakan teknologi canggih asal Jepang yaitu teknologi ionisasi dari Nihon Trim. Proses filtrasi, ionisasi, hingga pengemasan yang terjamin memastikan kualitas air tetap terjaga dengan baik. Air pH tinggi ini juga mengandung mikromolekul yang mudah diserap tubuh. Jika mencari manfaat terbaik dari kandungan air putih, maka Pristine8.6+ adalah pilihannya.